Cara Install Mac OS X Lion di PC biasa | Mac OS X, pasti anda sudah pernah dengar sama Mac OS X. Mac OS X merupakan Operating System(OS) buatan Apple, inc yang berbasis UNIX. Mac OS X terkenal karena tampilannya yang SEO Friendly dan OS-nya yang Advanced dan juga OS-nya yang Stabil.
Mac OS X hanya bisa dijalankan di Komputer yang berbasis Macintosh Computer(Mac Computer), jadi bisa dikatakan OS khusus buat Produk yang Khusus juga. Sekarang banyak Distro yang menyediakan Mac OS X Editan, tapi beberapa Distro tersebut menghilangkan beberapa Fitur di Mac OS X. Saya akan memberikan Cara untuk Menginstall Mac OS X di PC biasa.
Spesifikasi Umum Mac OS X Lion (in Mac):
- Intel Core 2 Duo, Core i3, Core i5, Core i7, or Xeon Processor
- 2GB Memory(RAM)
- 7GB HDD
- Mac OS X 10.6.6(10.6.8 Recommend)
Spesifikasi Minimal Komputer untuk di Instal Mac OS X :
- Intel Core 2 Duo 2.00GHz
- 2GB RAM
- 500GB HDD(1TB atau 1000GB Recommend)
- Intel HD, nvidia Geforce, or ATI Radeon
- DVD-Room
Hal-hal yang diperlukan untuk Instalasi :
- Mac computer(e.g : Macbook, Macbook Pro, Macbook Air) or Hackintosh Computer
- USB Drive or Flashdisk 8GB
- Install Mac OS X Lion.app
- Internet Connection(for Downloading File)
- Komputer Instalasi
- Driver( Download Disini)
Instalasi Akan dibagi menjadi 2 bagian, pertama Membuat Installer(*), kedua menginstall Driver(#).
* Membuat Installer :
1. Pertama buka Disk Utility, Pilih Partisi Flashdisk anda, lalu klik Tab Erase, diBagian Format pilih Format as Mac OS Extended(Journaled). Name isi sesuai nama yang diIngin kan contoh Lion_USB. Lalu Erase. Jangan ditutup Disk Utility-nya.
2. Mount Install Mac OS X Lion.app, Caranya klik kanan di Install Mac OS X Lion.app lalu pilih Show Package Contents. Setelah terbuka folder baru buka content/SharedSupport/InstallESD.dmg klik dua kali installESD.dmg , Jangan ditutup InstallESD.dmg-nya.
3. Buka Terminal, Ketikan atau Copy kode dibawah ini :
open /Volumes/Mac OS X Install ESD/BaseSystem.dmg
4. Kembali lagi ke Disk Utility, Klik Partisi Flashdisk anda dan Klik Tab Restore. Drag Mac OS X Base System dan Drag Juga Flashdisk anda ke Destination. Lalu Klik Restore.
5. Proses Restore tidaklah membutuhkan Waktu yang lama mungkin 3-4menit tergantung Kecepatan Processor Mac anda, Otomatis Flashdisk anda akan berubah Nama dari LION_USB(nama flashdisk saya) ke Mac OS X Base System. Buka Flashdisk anda, dan masuk ke Folder System/installation, hapus link/shortcut Packages. Lalu buat Folder baru Bernama Packages(Huruf “P” Wajib huruf Kapital).
6. Buka Lagi Terminal lalu Ketikan Kode berikut :
open /Volumes/Mac Os X Install ESD/Packages
7. Kalau tidak bisa buka saja Mac OS X Install ESD atau hasil mount InstallESD tadi, buka Mac OS X Install ESD pilih Packages copykan semua isi di Packages ke folder Packages yang tadi dibuat di flashdisk / Mac OS X Base System tadi. Buka Folder Preinstall hasil download tadi lalu copy OSinstall.mpkg ke folder packages tadi, klik Replace.
8. Jalankan installer Extra Lion.pkg dan Chameleon Rc5, jangan lupa pilih Flashdisk tadi sebagai Destinasi , kalau tidak nanti terinstall di system yang sudah jalan. change install location ke USB Drive/Flashdisk tadi.
9. Sebelum Booting Dari Flashdisk, Harap anda masuk ke BIOS Menu. Rubah HDD Mode dari IDE/SATA ke ACHI, Cari juga HPET Mode dan rubah modenya ke 64- bit mode.
10. Restart Komputer anda lalu Booting dari Flashdisk, akan muncul Bootloader klik Saja Enter pada Mac OS X Base system, Install Mac OS X Lion seperti biasa.
Instalasi Driver(#) :
1. Download Multibeast disini.
2. Silahkan Login, jika belum mendaftar. Registerlah
3. Silahkan Install Multibeast dan Driver yang cocok degan Motherboard anda.
Hackintosh atau Mac dijalankan di Windows PCs cocok buat anda yang ingin memakai Mac OS X tapi tidak bisa membeli Mac Computer, tapi jika anda memiliki uang yang banyak atau anda adalah Desainer belilah Mac Computer supaya pekerjaan anda semakin mudah digunakan.
Dan Akhirnya, Komputer anda berhasil di Install Mac OS X Lion. Jika ada pertanyaan atau masalah mengenai Post saya di atas silahkan Komentar atau Hubungi kami di Contact us. Jangan lupa untuk Follow Twitter kami atau Like us Facebook untuk mendapatkan Posts kami yang terbaru dan juga Konsultasi Pertanyaan dengan cepat. Salam.
Keyword : Cara Install Mac OS X Lion di PC biasa, Mac OS X Lion, Hackintosh, Multibeast, Thumb Drive, Flash Disks, Flashdisk
Tidak ada komentar:
Posting Komentar